PABSI Kaltim Gelar Rakorprov, Siapkan Strategi Menuju Porprov 2026

OK Kutim, Samarinda – Pengurus Provinsi Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Kalimantan Timur menggelar Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov) di ruang rapat Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim, Samarinda. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam mempersiapkan cabang olahraga angkat besi menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026.
Ketua PABSI Kalimantan Timur, Agil Suwarno, hadir langsung dalam Rakorprov tersebut bersama perwakilan pengurus PABSI dari seluruh kabupaten dan kota se-Kaltim. Rakorprov ini membahas sejumlah strategi pembinaan atlet, termasuk agenda Pra-Porprov yang akan digelar tahun ini.
Agil Suwarno menekankan pentingnya persiapan yang matang dari seluruh tim, baik atlet, pelatih, maupun official. Ia berharap, dari cabor angkat besi akan lahir atlet-atlet potensial yang mampu berprestasi hingga ke tingkat nasional dan internasional.
“Harapannya, dari persiapan ini akan muncul bibit-bibit unggul yang dapat tampil di ajang skala PON bahkan Olimpiade. Semua pihak harus bekerja sama mulai dari sekarang,” ujar Agil dalam wawancara via telepon WhatsApp, Sabtu (12/4/2025).
Sementara itu diwaktu yang sama, Ketua PABSI Kutai Timur, Firdaus Simanjuntak, menyampaikan optimisme dalam meningkatkan prestasi daerahnya. Ia menargetkan peningkatan jumlah medali emas dibandingkan perolehan sebelumnya di Porprov Berau.
“Pada Porprov di Berau lalu, Kutai Timur meraih tiga medali emas. Kami ingin lebih baik lagi di Porprov 2026. Karena itu, kami mulai melakukan pembinaan kepada atlet-atlet muda, khususnya yang berada di kategori U-20 dan akan mengikuti Pra-Porprov tahun ini,” ungkap Firdaus setalah Agil, lewat telpon WhatsApp yang sama.(*/One)